PERAN PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT DALAM MEMBINA PESERTA DIDIK PROGRAM PAKET C DI DUSUN SUNGAI ARANG

Dinda Pratiwi, Joko Susanto, Ade Sofa, M Chotib, Zepa Anggraini

Sari


Peran Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat merupakan sebagai wadah serta fasilitator bagi masyarakat untuk memperoleh keterampilan kecakapan hidup. Adapun permasalahan yang ada di PKBM Mukhroza Dusun Sungai Arang yaitu belum memiliki sarana yang lengkap untuk menunjang kegiatan belajar Program Paket C, Keterlambatan kehadiran peserta didik, dan wabah Covid-19. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui peran Lembaga PKBM, hambatan, dan upaya pada PKBM Mukhroza di Dusun Sungai Arang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan Kualitatif. Teknik dalam pengumpulan data penelitian ialah dengan wawancara, observasi, serta dokumentasi dengan jumlah informan sebanyak sembilan orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran PKBM Mukhroza di Dusun Sungai Arang dalam membina peserta didik Paket C sudah terlaksana dengan cukup baik sesuai dengan kurikulum yang sudah ditetapkan namun masih memiliki kekurangan dalam bentuk sarana penyelenggaraan Program Paket C. Hambatan yang terjadi pada PKBM Mukhroza dalam melaksanakan perannya terkait dengan fenomena permasalahan yang ada. Upaya yang dilakukan oleh PKBM mukhroza yaitu untuk meniadakan latihan praktek keterampilan semenjak pandemi Covid-19 yang menyebabkan dilarangnya belajar tatap muka dan diganti dengan belajar secara daring sehingga pihak PKBM Mukhroza menggunakan aplikasi Whatsapp dalam menyampaikan tugas dan materi. Selanjutnya PKBM mukhroza dalam pelatihan skill menyarankan peserta didik untuk membawa peralatan praktek sendiri dan digunakan bersama-sama serta memperbolehkan peserta didik membawa buku modul terkait Program Paket C dari referensi lain.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Buku-Buku:

Haboddin, Muhtar. (2015). Pengantar Ilmu Pemerintahan (I). Malang. Universitas Brawijaya Press (UB Press).

Hayat. (2018). Kebijakan Publik (Evaluasi, Reformasi, dan Formulasi) (I). Malang. Intrans Publishing.

Juharni. (2015). Pengantar Ilmu Administrasi Negara (M. S. Dr. Guntur Karnaeni & M. S. Dr. Umar Congge, S.Sos. (eds.); I). Makasar. CV Sah Media.

Kamil, M. (2011). Pendidikan Nonformal Pengembangan Melalui Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) di Indonesia (Sebuah Pembelajaran dari Kominkan Jepang) (Riduwan (ed.); II). Bandung. Alfabeta, CV.

Nurkholis. (2013). Pendidikan Dalam Upaya Memajukan Tekonolgi. IAIN Purwokerto.

Rahman, M. (2017). Ilmu Administrasi (M. S. Sobirin, S.S. (ed.); I). Makassar. CV Sah Media.

Setyawan, D. (2017). Pengantar Kebijakan Publik (I). CV. Malang. Cita Interans Selaras.

Soehartono, I. (2015). Metode Penelitian Sosial (Jan. Budhi M.P (ed.); I). PT Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta.

Tersiana, A. (2020). Metode Penelitian (S. Adams (ed.); I). Anak Hebat Indonesia.

Peraturan Perundang-undangan:

Permendiknas. (2007). Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2007 Tentang Standar Isi Untuk Program Paket A, Program Paket B, dan Program Paket C. Permendiknas No 14 Tahun 2007, 67(6), 14?21.

Permendiknas. (2010). Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan. PP RI No 17 Tahun 2010, 9(1), 76?99.

Permendiknas. (2009). Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Program Paket C Kejuruan. 2009(75), 31?47.

Sisdiknas. (2003). Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, Pub. L. No. Bab Ii, Pasal 3, 1 (2003). 1?21.




DOI: https://doi.org/10.56957/jsr.v4i4.191

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Jurnal Administrasi dan Humaniora (JASIORA) Online ISSN : 2656-1328 is Published by STIA Setih Setio Muara Bungo